Skip to content
Home » VERSUS » Apa Bedanya Samsung Galaxy M21 vs M31 ? Cuma Beda Dikit

Apa Bedanya Samsung Galaxy M21 vs M31 ? Cuma Beda Dikit

Samsung Galaxy M21 dan M31 adalah dua hp murah terbaik dengan layar Super AMOLED. Waktu peluncuran keduanya hanya berbeda satu bulan. Galaxy M31 diluncurkan pada 25 Februari 2020, sedangkan M21 diluncurkan pada 18 Maret 2020. Dua hp kelas menengah bawah Samsung ini sama-sama dibekali layar luas dan baterai besar. Perbedaan harganya pun tidak berbeda jauh. Apa saja perbedaan Samsung Galaxy M21 vs M31 ?

Samsung Galaxy M21 vs M31

Samsung Galaxy M21 (Kiri) vs Samsung Galaxy M31 (Kanan)

Harga Samsung Galaxy M21 vs Galaxy M31

Samsung Galaxy M21 dijual lebih murah dibanding M31. Ini karena dari segi spesifikasi, M21 masih dibawah M31. Varian kapasitas memori yang tersedia di Indonesia hanya ada satu yaitu RAM 4GB dan ROM 64 GB. Untuk saat ini, Samsung Galaxy M21 dijual dengan harga Rp 2.400.000.

Sama seperti M21, Galaxy M31 juga hanya punya satu varian memori yaitu RAM 6GB dan ROM 128 GB. Kamu bisa beli hp ini secara online dengan harga Rp 2.950.000. Kedua hp ini masih terhitung murah untuk ukuran hp dengan layar Super AMOLED. Ditambah lagi spesifikasi pendukung lain seperti kamera dan baterai jadi salah dua faktor yang layak jadi nilai tambah dibanding hp lain sekelasnya.

Spesifikasi Samsung Galaxy M21 vs M31

Berikut ini perbedaan spesifikasi Samsung Galaxy M21 vs Samsung Galaxy M31.

Samsung Galaxy M21Samsung Galaxy M31
Ukuran159 x 75.1 x 8.9 mm159 x 75.1 x 8.9 mm
Berat188 g191 g
ChipsetExynos 9611 Octa Core up to 2.3 GHzExynos 9611 Octa Core up to 2.3 GHz
GPUMali-G72 MP3Mali-G72 MP3
RAM4GB6GB
ROM64 GB128 GB
Baterai6000 mAh6000 mAh
LayarSuper AMOLED, 6.4 inci FHD+ 2340 x 1080 pikselSuper AMOLED, 6.4 inci FHD+ 2340 x 1080 piksel
Kamera Depan20MP F2.232MP F2.0
Kamera Belakang48MP F2.0 Main + 8MP F2.2 Ultrawide + 5MP F2.2 Depth64MP F1.8 Main + 8MP F2.2 Ultrawide + 5MP Depth + 5MP Macro
NFCNoNo
WiFiWiFi 802.11a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspotWiFi 802.11a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
BluetoothBluetooth 5.0Bluetooth 5.0
GPSGPS/Glonass/Beidou/GalileoGPS/Glonass/Beidou/Galileo
Port Audio3.5 mm Jack Headphone3.5 mm Jack Headphone
Port ChargingUSB Type C 15W Fast ChargingUSB Type C 15W Fast Charging

Desain, Ukuran, dan Berat

Samsung Galaxy M21 dan M31 punya konsep desain yang sama. Keduanya sama-sama menggunakan poni kecil berbentuk huruf U. Di bagian belakang, keduanya juga sama-sama menggunakan warna bodi yang solid. Warna bodi akan memberi sedikit efek gradasi saat terkena cahaya. Modul kamera diletakan di sisi kiri atas. Selain itu, kamu juga bisa menemukan sensor sidik jari di tengah atas bodi. Di bawahnya terdapat logo “Samsung.”

Perbedaan desain bodi Samsung Galaxy M21 vs M31 terletak pada jumlah kamera belakangnya. Galaxy M31 punya lebih banyak kamera belakang dibanding M21. M31 punya empat kamera belakang, sedangkan M21 hanya punya tiga.

Kemudian beralih ke bagian bawah ada lubang speaker dan port USB Type C. Untuk dimensinya sendiri, walaupun ukuran panjang, lebar, dan tebal keduanya sama, namun Galaxy M31 sedikit lebih berat dibanding M21.

Ukuran dan Resolusi Layar

Tidak ada perbedaan dari ukuran dan resolusi layar Samsung Galaxy M21 dan M31. Keduanya sama-sama dibekali layar Super AMOLED seluas 6.4 inci. Resolusinya sudah Full HD+ atau 2340 x 1080 piksel. Rasio layar ke bodinya juga sama-sama 84.2%. Lalu untuk kacanya sudah menggunakan Corning Gorilla Glass 3 yang kuat dan tahan goresan.

Galaxy M21 dan M31 tergolong hp yang ramah kantong. Dengan harga 2 jutaan, kamu bisa dapetin hp dengan kualitas layar Super AMOLED Samsung yang tidak perlu diragukan. Warnanya tajam dan bisa bantu hemat konsumsi baterai.

Spesifikasi Kamera Depan dan Belakang

Perbedaan antara Samsung Galaxy M21 vs M31 terlihat jelas di spesifikasi kameranya. Galaxy M21 dibekali kamera depan 20MP, sedangkan M31 punya resolusi kamera depan lebih besar yaitu 32MP. Bukan hanya resolusinya lebih besar, kamera M31 juga punya bukaan lensa lebih lebar sehingga lebih bagus untuk foto di kondisi minim cahaya.

Perbandingan Samsung Galaxy M21 vs M31

Berlanjut ke kamera belakang, seperti yang dijelaskan di bagian desain. Galaxy M21 hanya punya tiga kamera belakang, yang terdiri dari: kamera utama 48MP dengan bukaan lensa F2.0, kamera ultrawide 8MP dengan sudut pandang 123°, dan kamera sensor depth 5MP untuk bantu hasilkan efek bokeh. Sementara itu, Galaxy M31 punya kamera lebih canggih. Kamera utamanya beresolusi 64MP dengan bukaan lensa F1.8, kamera ultrawide 8MP dengan sudut pandang 123°, kamera sensor depth 5MP, dan kamera macro 5MP yang bisa memotret dari jarak sangat dekat.

Performa dan Skor AnTuTu

Samsung Galaxy M21 dan M31 sama-sama ditenagai chipset buatan Samsung Exynos 9611 Octa Core dengan clock speed 2.3 GHz. Chipset ini terdiri dari 4 core performance Cortex A73 berkecepatan 2.3 GHz dan 4 core efficient Cortex A53 berkecepatan 1.7 GHz. Chipset dibangun pada fabrikasi 10nm, sangat efisien sehingga tidak cepat menguras baterai. Selain itu, untuk grafis chipset ini didukung oleh GPU Mali-G72 MP3 dengan clock speed 850 MHz.

Perbedaan Samsung Galaxy M21 vs M31

Saat dites dengan AnTuTu v8, Samsung Galaxy M21 mendapatkan skor sebesar 186.282. Samsung Galaxy M31 juga meraih skor serupa namun sedikit lebih rendah, yaitu 180.011. Performanya sudah cukup oke untuk main game PUBG, Mobile Legends, dan game Android populer lainnya.

Perbedaan Samsung Galaxy M21 vs M31

Berikut ini Juragan HP rangkum apa saja perbedaan Samsung Galaxy M21 dan M31.

  1. Dimensi: Samsung Galaxy M21 lebih ringan dibanding Galaxy M31
  2. Kamera Depan: Galaxy M31 punya resolusi kamera depan lebih besar (32MP vs 20MP)
  3. Kamera Utama: Resolusi kamera utama M31 lebih besar dari M21 (64MP vs 48MP)
  4. Kamera Makro: Galaxy M31 punya kamera makro, sedangkan M21 tidak.

Kesimpulan

Perbedaan Samsung Galaxy M21 vs M31 ada di dimensi dan kamera. Samsung Galaxy M21 punya bobot yang lebih ringan dibanding Galaxy M31. Kemudian, untuk kameranya Galaxy M31 lebih unggul. Resolusi kamera depan Galaxy M31 lebih besar dibanding Galaxy M21, yakni 32MP vs 20MP. Kemudian, jumlah dan resolusi kamera belakang Galaxy M31 lebih baik. Galaxy M31 punya kamera utama beresolusi 64MP, sedangkan Galaxy M21 hanya 48MP. Untuk jumlah kameranya, Galaxy M31 punya satu kamera tambahan di belakang, yaitu kamera makro 5MP untuk memotret close up dari jarak sangat dekat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *