Skip to content
Home » Tips & Trik » Cara Download Foto di Instagram Paling Mudah dan Cepat!

Cara Download Foto di Instagram Paling Mudah dan Cepat!

Memang ada ya cara download foto di instagram? Ada kok! Kamu nggak salah mengunjungi artikel ini karena Juragan akan kasih tahu caranya ke kamu.

Instagram kini menjadi salah satu media sosial yang paling banyak digunakan, terlebih anak muda karena Instagram adalah kanal dimana mereka dapat mengekspresikan diri mereka melalui foto dan video. Sekarang Instagram juga bisa menjadi wadah untuk kamu yang punya bisnis.

Cara Download Foto di Instagram

Selain itu, bagi kamu yang merasa dirinya ganteng, cantik atau punya selera fashion oke, kamu bisa menjadi selebritis di Instagram yang mana kini sudah ada istilahnya yakni selebgram atau istilah agensinya adalah KOL (Key Opinion Leader). Kamu juga bisa diendorse dari beberapa produk ketika menggunakan instagram.

Bagi kamu yang doyan kulineran, kamu juga bisa memotret makanan-makanan dari berbagai tempat yang kamu kunjungi. Beberapa akun instagram yang menayangkan video atau foto yang berhubungan dengan dunia kuliner juga bisa mendapatkan pemasukan berupa uang.

Cara Download Foto di Instagram

Enak kan? Instagram juga memiliki fitur-fitur yang digunakan para pemiliki bisnis. Kamu bisa melihat data-data dan statistik berapa banyak orang yang mengunjungi akun yang kamu punya.

Selain itu, jika kamu seorang seniman, kamu bisa menunjukkan hasil karya kamu di Instagram. Kini para seniman atau pelukis bisa menampilkan karya-karyanya melalui Instagram. Begitu juga jika kamu seorang musisi, Instagram mengizinkan kamu mempromosikan musik kamu melalui akun Instagram yang terdapat label musisinya.

Beberapa tahun lalu, ada aplikasi yang bernama Snapchat. Aplikasi ini cukup diminati anak-anak muda di Indonesia.

Kemudian, Instagram nggak mau kalah dengan menambahkan fitur yang bernama Instastory yang memungkinkan penggunanya menyebarkan atau menangkap momen berupa video atau foto yang dapat dilakukan secara real-time, dan akhirnya pamor Snapchat pun semakin turun.

Nah bagi kamu yang ingin menyimpan foto-foto dari Instagram akun kegemaran kamu, kamu nggak salah mengunjungi artikel Juragan HP kali in, kamu nggak perlu lagi melakukan screenshit untuk memiliki foto yang kamu anggap keren dari akun kegemaran kamu. Bagaimana caranya? Ikuti saja artikel ini hingga selesai. Berikut cara download foto di Instagram paling mudah.

Cara Download Foto di Instagram

Instagram nggak menyediakan fitur untuk mendownload foto untuk pengguna yang ingin mengambil gambar dari pengguna lain sehingga jika ingin mengambil foto tersebut pengguna melakukan screenshot.

Jika melakukan screenshot kamu nggak bisa mengambil gambar secara utuh, pasti antarmuka yang ada di Instagram akan tertangkap semua, oleh karena itu, kamu membutuhkan sebuah cara. Begini cara-cara tersebut:

1. Cara Download Foto di Instagram di Smartphone

Cara download foto di Instagram pertama adalah melalui smartphone. Ketika kamu ingin download foto di Instagram lewat smartphone, lakukan langkah-langkah berikut.

  1. Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah buka Play Store di smartphone kamu dan setelah itu cari InstaSave pada mesin pencarian.
  2. Setelah menemukan aplikasi InstaSave, download atau unduh, dan selanjutnya instal.
  3. Kemudian buka aplikasi tersebut, dan jika kamu diminta untuk login akun Instagram kamu, login terlebih dahulu akun Instagram kamu. Kamu akan melihat tampilan foto seperti yang kamu lihat di gallery aplikasi Instagram kamu.
  4. Selanjutnya, cari foto yang ingin kamu unduh. Kamu bisa mengunduh foto dari akun atau username lain melalui mesin pencarian yang ada di dalamnya. Kamu dimungkinkan untuk mengunduh beberapa foto sekaligus untuk diunduh.
  5. Pilih opsi Save berwarna hijau muda kalau kamu ingin mengunduh foto yang lain (gambar dibawah bisa menjelaskannya).

2. Cara Mendownload Foto di Instagram di Komputer Dekstop atau Laptop

Kamu bisa mengambil foto di Instagram di komputer kamu. Caranya juga nggak sulit. Kamu bisa melakukan ini tanpa harus screenshot. Ikuti langkah-langkah berikut.

  1. Hal pertama yang mesti kamu lakukan adalah membuka browser kamu seperti Mozila Firefox, Google Chrome, dan beberapa yang lainnya.
  2. Lalu ketik di mesin pencarian Google, websta.me atau pikore.
  3. Kemudian cari foto yang akan kamu simpan yang dapat kamu peroleh melalui username atau tag.
  4. Selanjutnya, tap-hold pada foto yang kamu pilih dan pilih Save image as.
  5. Pilih lokasi dimana foto yang kamu unduh akan disimpan. Dan selesai!

Bagaimana? Nggak susah kan? Kamu nggak perlu screenshot yang terkadang bisa bikin kamu dituduh kepo sama temen kamu. Selamat mencoba!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *