Skip to content
Home » Daftar Hp Gaming Terbaik dan Terbaru

Daftar Hp Gaming Terbaik dan Terbaru

Perkembangan mobile gaming kini semakin pesat seiring dengan berkembangnya teknologi informasi. Dulu sepertinya tidak mungkin apabila memainkan game 3D dengan detail setara PS2 atau bahkan PS3 di sebuah genggaman. Meski pun Ada, sebuah handheld console hanyalah sebuah gaming device tak ada yang lain. Kini hp atau ponsel tak hanya mampu digunakan untuk mengirim pesan atau menelpon. Memang 15 tahun lalu lebih pun para user ponsel bisa bermain game di ponsel, dan dulu ada sebuah hp bernama Nokia N-Gage yang menyediakan fitur gaming yang lebih mutakhir pada masanya.

Namun, kini kemampuan gaming tersebut seperti beratus-ratus kali lipat lebih canggih. Bahkan mobile gaming sudah ada kompetisinya ketika beberapa belas tahun lalu kompetisi gaming hanya untuk platform PC dan juga konsol. Para gamers kini bisa bermain game tanpa harus membeli console gaming handheld yang harganya juga tidak murah. Dengan smartphone, bermodalkan kurang dari Rp 4 juta pun bisa bermain game dengan nyaman di ponsel pintar. Berikut daftar hp gaming terbaik dan terbaru di Juraganhp.

Daftar Chipset Hp Untuk Gaming

Tentu untuk memainkan sebuah game, membutuhkan sebuah smartphone yang bertenaga. Maka dari itu, sebuah smartphone membutuhkan sebuah chipset yang kencang. Ada beberapa merk chipset beserta dengan tipenya yang memiliki performa kencang yang sangat mumpuni untuk bermain game. Tak hanya itu saja, chipset kencang juga menghindari smartphone kamu dari lag ketika melakukan multitasking. Cek daftar merk chipset terbaik untuk gaming berikut ini.

Hp Gaming Murah Terbaik

Apabila mendengar julukan gaming pada sebuah produk, yang terbesit dibenak kita pasti produk yang mahal yang dibanderol dengan harga hampir Rp 10 jutaan. Harga segitu belum bisa dijangkau oleh banyak kalangan. Namun, untuk para mobile gamers yang memiliki budget mepet, ada hp gaming dengan kisaran Rp 1 juta hingga 2 jutaan. Cek daftar hp gaming murah terbaik dan terbaru berikut ini.

Hp Gaming Kelas Menengah Terbaik

Kamu punya budget yang lebih, kamu bisa membeli hp gaming kelas menengah yang dibanderol di kisaran harga Rp 3 juta – 5 juta. Tentu saja, secara performa hp kelas menengah lebih kencang dibandingkan hp gaming murah. Tak hanya itu saja, kapasitas RAM dan ROM yang ada di hp kelas menengah umumnya lebih besar. Dengan ini kalian bisa menginstal dan memainkan game terkini dengan lebih leluasa.

Hp Gaming Kelas Menengah Atas Terbaik

Hp Rp 5 jutaan belum cukup untuk kamu, tentu ada hp yang harganya lebih mahal lagi yang performanya lebih kencang. Hp kelas menengah atas memungkinkan kamu mendapatkan performa gaming yang lebih baik dengan setting resolusi dan grafis tinggi. Tak hanya itu saja, hp kelas menengah atas ini dibekali dengan kamera dengan kualitas yang memukau. Ditambah lagi, beberapa di antaranya memiliki spesifikasi layaknya hp flagship.

Hp Gaming Kelas Flagship Terbaik

Kamu sultan yang di saldonya punya uang berlimpah? Hp gaming kelas flagship memang untuk kamu. Tentu performa yang ditawarkan super kencang dan kamu bisa merasakan pengalaman mobile gaming yang maksimal dengan setting grafis rata kanan (tertinggi). Selain itu, hp flagship selalu memiliki kualitas kamera yang super canggih dengan resolusi tinggi.