Skip to content
Home » Review HP » Review Hp Samsung Galaxy M20 Harga 2 Jutaan Terbaru

Review Hp Samsung Galaxy M20 Harga 2 Jutaan Terbaru

Samsung Galaxy M20 diluncurkan bersama Galaxy M10 di awal tahun 2019. Kedua hp ini direncanakan bakal jadi pesaing berat di kelas menengah bawah. Selama ini hp kelas menengah bawah banyak didominasi oleh Xiaomi, Realme, Asus, dan lain sebagianya. Dengan kehadiran Samsung, diharapkan persaingan semakin panas. Seperti apa spesifikasi hp Samsung harga 2 jutaan terbaru ini ? Apa kelebihan dan kekurangannya ?

Harga Samsung Galaxy M20

Siapa sangka, hp secakep Samsung Galaxy M20 dijual dengan harga miring. Desain yang cukup kekinian dan fitur yang melimpah ini bisa kamu dapetin dengan harga yang tidak mencekik. Galaxy M20 dijual dengan harga Rp 2.000.000 untuk varian 3GB/32 GB dan Rp 2.400.000 untuk varian 4GB/64 GB. Faktor desain, spesifikasi, dan brand (merk) jadi 3 hal yang jadi nilai lebih hp ini.

Layar Infinity V Beresolusi Full HD+

Galaxy M10 bukan satu-satunya hp terbaru Samsung yang punya layar berponi. Samsung Galaxy M20 juga adalah hp Samsung pertama yang punya poni. Ukuran poni di layar M20 sangat kecil dan mirip poni Oppo F9 yang berbentuk tetesan air. Samsung menamai desain poninya sebagai Infinity V Display. Untuk ukuran layarnya sendiri sudah 6.3 inci sedikit lebih besar dibanding layar M10 yang seluas 6.2 inci.

Review Hp Samsung Galaxy M20 Harga 2 Jutaan Terbaru

Tidak hanya lebih besar, kualitas layar M20 lebih bagus dibanding M10. Resolusi layar sudah Full HD+ sehingga membuat tampilan gambar lebih tajam. Kerapatan pikselnya pun mencapai 409 ppi, cukup tinggi untuk hp kelas 2 jutaan. Kemudian, untuk aspek rasio layar ke bodi mencapai 19.5 : 9 dengan proporsi layar ke bodi sebesar 90%.

Kamera Samsung Galaxy M20

Samsung membekali Galaxy M20 dengan 2 kamera di belakang dan satu di depan. Spesifikasi kamera belakangnya sama seperti Galaxy M10 yaitu terdiri dari satu lensa 13MP dan 5MP. Kamera utama 13MP punya bukaan lensa (aperture) F1.9 sehingga cukup bisa diandalkan untuk low light shoot. Sementara itu, kamera kedua 5MP berfungsi sebagai kamera Ultra Wide Angle yang bisa menangkap gambar hingga sudut 120 derajat.

Review Hp Samsung Galaxy M20 Harga 2 Jutaan Terbaik

Kamera depan Galaxy M20 lebih besar dari M10. Resolusi kamera depan hp ini sebesar 8MP. Samsung pun sudah melengkapi kamera depan hp ini dengan mode potrait bernama Selfie Focus dan In Display Flash untuk bantu mendapat pencahayaan tambahan di kondisi low light. Kamera depan M20 juga bisa untuk buka kunci layar melalui fitur Face Unlock.

Performa Mantap, Baterainya Besar

Samsung Galaxy M20 ditenagai prosesor Exynos 7904 yang merupakan prosesor generasi terbaru. Prosesor dengan 8 core ini punya kecepatan clock hingga 1.8 GHz. 8 buah Core nya terdiri dari 4 CPU Core Cortex A73 yang terkenal punya performa tinggi dan 4 CPU Core Cortex A53 yang hemat daya. Untuk grafisnya sendiri, didukung oleh GPU Mali G71 MP2. Di atas kertas, performa prosesor ini setara dengan prosesor Snapdragon 636.

Review Hp Samsung Galaxy M20 Harga 2 Jutaan

Kehebatan Galaxy M20 bukan hanya di prosesor saja, melainkan juga di faktor pendukung lain yaitu baterai. Salah satu hp Android baterai besar terbaik ini punya kapasitas baterai 5000 mAh. Menariknya, M20 juga sudah didukung teknologi Fast Charging. Cukup charge baterai 10 menit, kamu bisa pakai M20 untuk nonton video 3 jam dan 11 jam dengerin musik. Port yang dimilikinya pun sudah USB Type C sehingga bisa memaksimalkan kecepatan charge ulang baterainya.

Spesifikasi Samsung Galaxy M20

Seperti apa spesifikasi lengkap Samsung Galaxy M20 ? Berikut ini detailnya.

Spesifikasi Samsung Galaxy M20
ProcessorExynos 7904 Octa Core up to 1.8 GHz
RAM3GB/4GB
Memori Internal32 GB/64 GB
Memori EksternalMicro SD up to 512 GB
Kamera Depan8MP F2.0
Kamera Belakang13MP F1.9 + 5MP F2.2 Wide Angle
Format VideoFull HD 1080p @30fps
LayarTFT 6.3 inci Full HD 2340 x 1080 piksel
Dimensi156.4 mm x 74.5 mm x 8.8 mm
Berat186 g
Baterai5000 mAh
WiFiWiFi 802.11b/g/n 2.4 GHz
Bluetoothv5.0
NFCNo
GPSAGPS, GLONASS, BDS
Audio Jack3.5 mm Standard
PortUSB Type-C 2.0

Video Samsung Galaxy M20

Kesimpulan: Hp Samsung Terbaik di Harga 2 Jutaan ?

Hp Samsung terbaik di harga 2 jutaan tahun 2019 mungkin adalah Samsung Galaxy M20. Selain desainnya sudah kekinian, layar besar Full HD, performa kencang, dan baterai besar jadi alasan kenapa hp ini layak menempati posisi hp terbaik di harga 2 jutaan. Meskipun kencang, tapi performa hp ini mungkin bisa dengan mudah dikalahkan hp Android terbaru lain yang rata-rata sudah menggunakan Snapdragon 660. Sementara itu, performa Exynos 7904 masih setara Snapdragon 636.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *